“Berhenti atau tetap bertahan atas luka”


“Berhenti atau tetap bertahan atas luka”

 

Engkau mencintai seseorang, lalu memilih setia padanya,

Siap menunggu ia lebih lama tanpa ada status kepastian dari hubungan...

 

‘Tetapi ia memberikan kepastian padaku dengan menjadikanku seseorang kekasih dihatinya’

Lantas menjadi kekasihnya saja engkau sudah merasa yaqin atas kesetiannya?

 

Kelak hidupmu akan dihadapi dengan hal-hal yang tak pernah terduga...

Termasuk ia yang awalnya mencintaimu  mungkin saja kelak akan menjauhimu..

Entah memang dengan dasari oleh orang baru atau ia yang mulai bosan denganmu...

 

Sayangnya disini dirimu dengan setia dan sepenuh percaya padanya...

Hingga pada akhirnya momen yang pas ia pergi jauh meninggalkanmu...

 

Saat itu terjadi...

Lantas dirimu akan bersedih hati...

Mngunci diri, dunia terasa mencekam, membenci keramaian,

 

Tapi nyatanya bukan sakit hatilah yang akan membuatmu bersedih hati...

Tetapi beriringnya waktu engkau akan menyadari...

Sebagian dari jiwa mu telah hilang bersama kepergiannya....

 

Disaat itulah engkau menyadari bahwa hidup yang selama ini engkau jalani setelah kepergiannya adalah kehidupan yang semu...

Engkau hidup tapi terasa hampa....

Hidupmu terombang ambing bak karang dilautan tanpa tujuan....

 

Bukan hatimu yang sakit tetapi jiwamulah yang nayatanya sedang sakit...

Karena separuhnya telah dibawah pergi olehnya....

 

Jalanilah hidupmu saat ini..

Walau masih terasa semu...percayalah beriringnya waktu engkau akan menemukan separuh jiwamu yang hilang...

Dan disaat itulah engkau akan kembali terasa hidup dan hari-harimu akan terasa bahagia...

 

Oleh karenanya sebelum ia memberikan kepastian yang pasti pada dirimu...

Janganlah engkau sepenuhnya memberikan rasa percaya dan cintamu padanya...

Sebab ia yang engkau cintai mungkin suatu saat akan pergi meninggalkanmu...

Sedangkan secara perlahan  engkau telah kehilangan cinta yang tulus dari seseorang yang mencintaimu,,,

Hanya demi seseorang yang mungkin saja akan selalu melukai hatimu...

 

sekayu, 12 agustus 2022


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak